Saya disini akan menjelaskan bagaimana cara membuat Mail Server atau E-mail Server menggunakan Cisco Packet Tracer. Sebelumnya kalian tau, Apa itu Mail Server? Mail Server adalah perangkat lunak program yang mendistribusikan file atau informasi sebagai respon atas permintaan yang dikirim via email, juga digunakan pada pada bitnet untuk menyediakan layanan serupa http://FTP. Mail server dapat didedikasikan untuk menjalankan jenis aplikasi perangkat lunak komputer.
Berikut langkah-langkah membuat mail server :
1. Buka aplikasi Cisco Packet Tracer
2. Buatlah topologi jaringan seperti pada gambar di bawah ini
3. Setting IP Address Server dengan cara
klik server ® pilih tab dekstop ® pilih IP Configuration ® isi IP Address dan subnet mask
4. Setting DNS Servernya
klik server ® pilih tab services ® klik DNS ® kemudian isilah seperti gambar di bawah ini
5. Setting Email
klik server ® pilih menu services ® pilih tab email disebelah kiri anda ® masukkan domain name ® pilih set ® masukkan juga user dan passwordnya ® buatlah 2 user karena pada topologi terdapat 2 PC (user bisa diisi sesuai dengan client yang kit pakai)
6. Setting IP Address masing-masing PC
klik PC ® pilih tab dekstop ® IP Configuration ® isi IP Address masing-masing PC
PC0
PC1
7. Pasang akun email pada masing-masing PC
klik PC ® pilih tab dekstop ® pilih Email ® atur akunnya seperti pada gambar di bawah ini ® lalu klik save
PC0
PC1
8. Cobalah kirim Email ke PC sebelah
klik salah satu PC ® pilih tab dekstop ® MAIL ® compose
kemudian pilih SEND untuk mengirim pesan. Apabila pengiriman berhasil akan muncul seperti gambar di bawah ini
9. Cek pesan masuk EMAIL ke PC penerima ® pilih dekstop ® email received
10. selesai
Sekian penjelasan dari saya, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
0 comments:
Post a Comment